Membuka Usaha dengan Modal kecil di kalangan Kampus dan Perkantoran
19 February 2018 | Arimbi Annisa
Saat ini setiap orang harus bisa memanfaatkan peluang usaha dalam berbagai katagori. Tidak perlu menyewa tempat cukup dengan smartphone yang terkoneksi dengan internet. Terlebih lagi jika Anda adalah seorang mahasiswa atau pekerja kantoran yang terbiasa langsung bertemu dengan targer market. Sudah pasti yang menjadi pelanggan pertama Anda biasanya teman atau rekan kerja.
- Jualan cemilan
Siapa sih yang nggak suka ngemil? Nah, Anda dapat memanfatkan kegemaran banyak orang yang ini. Bawa ke kampus atau kantor, jangan lupa untuk datang lebih pagi agar bisa di santap untuk sarapan. - Berjualan Makeup
Salah satu Makeup yang selalu di gunakan perempuan adalah lipstick dan pensil alis. Sebagian perempuan menambahkan dengan eyeshadow dan blush on. Makeup merupakan ajang bisnis yang cukup menjanjikan, terlebih lagi jika kita juga berkecimpung di dunia tata rias wajah. Bakal seru deh! - Berjualan Hijab atau Pakaian Casual
Pakaian sudah pasti akan di butuhkan utuk keperluan sehari – hari. Apalagi bagi orang – orang yang bekerja kantoran, mereka pada umumnya akan membutuhkan lebih banyak baju untuk keperluan kerja dan berpergian. Jangan lupa Anda juga bisa merauk keuntungan dari pengguna hijab. Kini bisnis Hijab sudah menjadi salah satu pilihan, dilihat dari perkembangan fashion masa kini pengguna hijab semakin terlihat modis dan tak kalah dengan mereka yang tidak mengenakan hijab. - Aksesoris Wanita
Walaupun tidak di gunakan dalam keseharian, perempuan yang selalu tampil fashionable akan selalu membutuhkan beberapa aksesoris tambahan. Nggak ada salahnya jika Anda mencoba bisnis aksesori untuk menjadi dagangan di kampus atau kantor.
Semangat adalah modal utama menjdi seorang pengusaha. Di mulai dari yang kecil, lama kelamaan akan menjadi besar seiring berjalannya waktu dan di iringi dengan keseriusan Anda terjun di dunia bisnis. Siapa sangka dengan sistem pertemanan akan mempermudah rezeki Anda. Jadi jangan malu atau menunda mulai untuk bisnis sedini mungkin, ya!
Tags: Bisnis, Minim Modal, Peluang Usaha